Minggu, 26 Desember 2021

Ini Lho Yang Harus Diperhatikan Ketika Investasi Deposito

Berat bangeut judul nya hehe, hal-hal yang harus diperhatikan ketika akan membuka rekening deposito. Nanti dibawah aku coba share ya siapa tahu bermanfaat. Tapi aku mau spill sedikit nih ,sebetulnya deposito itu apa ? 

Ini aku sadur dari website wikipedia, yang mana deposito memiliki pengertian uang yang disimpan dalam rekening. [1] Deposito biasanya memiliki jangka waktu tertentu yang mana uang di dalamnya tidak boleh ditarik nasabah. Deposito baru bisa dicairkan sesuai dengan tanggal jatuh temponya, biasanya deposito mempunyai jatuh tempo 1, 3, 6, atau 12 bulan. Bila deposito dicairkan sebelum tanggal jatuh tempo, maka akan kena penalti sesuai dengan kebijakan bank yang bersangkutan. Penalti adalah cara yang dilakukan pihak Bank untuk menghindari risiko jika para nasabahnya tidak sabaran untuk segera mencarikan dana yang diinvestasikan dalam bentuk deposito.[2] Deposito juga dapat diperpanjang secara otomatis menggunakan sistem ARO (Automatic Roll Over).[3] Deposito akan diperpanjang otomatis setelah jatuh tempo, sampai pemiliknya mencairkan depositonya.

Itu sekilas mengenai pengertian dari deposito. Buat lentiku yang akan buka investasi deposito perhatikan beberapa hal dibawah ini, ini base on pengalaman juga  :

1. Tentukan Bank tujuan tempat Deposito. Maksudnya kita harus pandai memilih dimana kita akan safety menyimpan uang kita. Kalau sembarangan itu bisa fatal. Temen-temen bisa cari info di website , terus di media social , atau  info teman yang berkerja di bank tersebut. Ini salah satu hal penting agar aman deposito. 

2.  Tujuan Pembuatan Deposito

Ini aku share pengalaman juga ya, pembuatan deposito itu harus jelas tujuan nya untuk apa ya lentiku. Apakah untuk investasi saja , apakah untuk dana talang, atau tabungan jangka panjang. Jangan pernah berekspetasi berlebih  bahwa dengan membuat deposito itu kita akan dapat untung atau return yang besar. Aku pribadi buka deposito untuk ngiket dana hehe ,karena dipake untuk biaya pendidikan. Selalu ambil tenor yg 3-6 bulan karena agar supaya bisa cair ketika pembayaran sekolah atau kuliah adik.

3. Minimal tahu basic sistem deposito 

Jangan sampai asal buka deposito ya ,seandainya belum mengetahui detail dari deposito jangan pernah coba ya.  Pengetahuan mengenai basic deposito ini penting kita ketahui mulai dari bagaimana pembukaan rekeningnya, jenis nya , sistemnya, plus minusnya juga. 

4.  Dana 

Nah ini , sumber dana yang didepositokan juga  kalau boleh saya kasih saran itu memang merupakan dana yang 70 persen alokasi untuk jangka panjang , seperti pendidikan , kesehatan, dana pensiun , atau dana talang juga. Jangan sekali-kali memutuskan membuat investasi deposito kalau sumber dana operasional sehari-hari . Kita tentunya harus bijak dong mengenai alokasi dana untuk deposito 

point-point diatas ini aku share berdasarkan pengalaman , buat temen-temen dan semoga bermanfaat ya 

Kamis, 16 September 2021

Azalea Deep Hydration Rose



Selamat siang lentiku, apa kabar hari ini setelah ratusan kali PPKM hehe semoga sehat selalu ya guys. By the way siapa disini yang selalu nunggu produk produk terbaik dari Azalea Beauty Hijab ? Pasti banyak , berarti kita samaan dong. Aku selalu tunggu produk- produk terbaru dari Azalea karena semua produknya sangat bersahabat dengan kulit ku. Azalea mengerti sekali kebutuhan skin care wanita muslimah tentunya.

Nah aku mau  review in salah satu produk ter the best dan terbaru  dari Azalea Beuaty Hijab yups ini dia 

AZALEA DEEP HYDRATION ROSE WATER

Ini adalah produk terbaru dari Azalea Beauty Hijab.  Merupakan  toner yang mengandung ekstrak Bunga Mawar Asli. Selain mengandung extra mawar Azalea Deep Hydration Rose ini mengandung Zaitun Oil, Allantoin, dan Niacinemide, yang berfungsi untuk menyejukkan, melembabkan dan mencerahkan kulit wajah.  Info penting juga selain mengandung ingridient yang bermanfaat   Azalea Deep Hydration Rose Water juga tidak mengandung Alcohol, No Paraben, No Fragrance, Halal, dan sudah BPOM.

Cara Pemakaian Azalea Deep Hydration Rose Water ini Sangatlah Mudah  : 

  1. Teteskan ke kapas. Aplikasikan ke wajah secara merata
  2. Aplikasikan perlahan ke arah atas untuk penyerapan yang lebih maksimal 
  3. Gunakan rutin setiap pagi dan malam hari (ketika skincare-an).

Pertama kali pakai Azalea Deep Hydration Rose water ,itu therapy bangeut buat aku. Wangi dari bunga mawar amat sangat buat kulit ku terasa segar, fresh bangeut di kulit wajah. Memang tidam pernah mengecewakan produk Azalea Beauty Hijab tuh. Oh iya karena ini toner rose water bisa juga lho digunakan untuk basic sebelum make up. Kemasan dari Azalea ini sangat travem friendly juga.

Buat temen-temen yang mau samaan pakai Azalea Deep Hydration Rose Water kaya aku ,sekarang sudah bisa didapatkan di supermarket terdekat. Soal harga jangan khawatir hanya Rp. 9.000,-  rupiah. Yuk kita samaan pakai Azalea Deep Hydration Rose Water. 

Selasa, 14 September 2021

Peduli Lindungi itu Sebetulnya Apa ? Simak yu

Siapa disini yang sudah vaksin Covid 19 ? Alhamdulillah kabar baik juga Indonesia ternyata sangat bergerak cepat untuk vaksinasi warganya. Sebelumnya memang aku blank bangeut soal vaksin. Harus kemana , kemudian vaksin dimana ?. Sampai akhirnya aku coba share dan bertanya mengenai vaksin. Nah ada salah satu temen aku yanv kasih link http://pedulilindungi.id. Setelah itu aku coba check link nya , kemudian aku coba login juga. 

Pada saat itu hanya berhasil login , masih belum tahu harus vaksin dimana sampai akhirnya ada salah satu marketplace menyediakan vaksin gratis di daerah Kabupaten Bandung Barat. Berhasil daftar aku kebagian agustus tanggal 10 bulan lalu. Singkat cerita aku datang sesuai jadwal melakukan registrasi dan screening, eh ternyata harus login Pedulilindungi.Id. Bersyukurnya aku sudab punya akun dan berhasil login. Ternyata Peduli Lindungi adalah  website yang terintegrasi. 

Banyak orang mengetahui Aplikasi Peduli Lindungi hanya untuk mengunduh sertifikat vaksin COVID-19. Namun, tidak banyak yang tahu, aplikasi ini banyak manfaatnya

Sebelum mengetahui manfaatnya, terlebih dahulu mengenal aplikasi ini. PeduliLindungi merupakan aplikasi yang dikembangkan untuk membantu instansi pemerintah melakukan pelacakan digital guna menghentikan penyebaran virus Corona.

Adapun manfaat aplikasi PeduliLindungi adalah sebagai berikut:

  • Memberikan peringatan pada pengguna

Pengguna PeduliLindungi akan mendapatkan notifikasi jika berada di keramaian atau di kawasan zona merah. Pengguna juga akan mendapatkan peringatan jika di lokasi mereka berada terdapat orang yang terinfeksi Covid-19 positif atau ada Pasien Dalam Pengawasan.

  • Pengawasan (surveillance)

Dengan adanya informasi lokasi pengguna yang dibagikan saat bepergian memudahkan pemerintah mengawasi dan mendeteksi pergerakan orang-orang yang terpapar COVID-19 selama 14 hari ke belakang. Pemerintah jadi lebih mudah mengidentifikasi dan mendeteksi masyarakat melalui lacak data lokasi dan informasi secara digital.

  • Mengunduh sertifikat vaksin

Masyarakat yang sudah disuntik vaksin COVID-19 bisa mengunduh sertifikat vaksin lewat fitur yang ada di aplikasi ini.

  • Informasi hasil tes COVID-19

Dalam aplikasi PeduliLindungi juga terdapat fitur yang bisa menunjukkan hasil tes PCR atau swab antigen dari laboratorium yang terafiliasi dengan pemerintah.

  • Sebagai bukti untuk mengakses layanan publik

Aplikasi ini sangat berguna bagi petugas di bandara, pusat perbelanjaan atau di tempat lainnya untuk mengetahui apakah seseorang sudah menjalani program vaksinasi atau belum. Hanya dengan

menunjukkan atau lewat fitur pindai QR Code akan ditampilkan data vaksinasi Anda. (WIL)


Sumber Artikel :


https://covid19.go.id/berita/ini-manfaat-aplikasi-pedulilindungi-yang-belum-banyak-diketahui?utm_source=Blogger


Mau Sekolah Daring dirumah Jadi Menyenangkan? Simak Yu


Ada kabar kalau sekolah sudah akan tatap muka. Kabar bahagia untuk para siswa di seluruh negeri ini. Rindu sudah jelas pasti rindu, rindu belajar bersama guru, bertemu teman-teman sekolah juga. Dikarena kan kondisi covid belum sepenuhnya pulih kegiatan belajar disekolah pun mungkin akan dibatasi. Jadi tidak full time belajar disekolah, jadi sistem daring pun akan tetap dijalani mengingat masa pandemi Covid 19  belum selesai.

Sepertinya daring sudah menjadi kebiasaan baru untuk para pendidik dan  peserta didik. Belajar jarak jauh secara online atau daring akan menjadi sistem belajar yang bisa diterapkan  bukan hanya  untuk masa pandemi saja. 

Dibawah ini ada beberapa tips yang bisa di lakukan  agar belajar secara daring bisa lebih semangat : 

1. Rubah suasana rumah seperti ruangan sekolah 

Ketika belajar kita harus menciptakan suasana yang sangat nyaman. Agar belajar di sekolah atau dirumah pun peserta didik tetap bisa nyaman belajar. Mengingat kegiatan pada masa pandemi ini hampir 90 persen dilakukan dirumah secara daring. Otomatis para orang tua harus memperhatikan hal ini. Buatlah fasilitas ruangan belajar dirumah semirip mungkin dengan ruangan di sekolah. Seperti papan tulis , meja dan kursi belajar atau mungkin dilengkapi dengan kumpulan buku seperti perpustakaan.  Agar perasaan berada di ruangan  kelas akan lebih terasa walau sedang belajar di rumah.

2. Perhatikan jaringan koneksi internet 


Ini salah satu suporting paling penting juga. Karena belajar dirumah untuk saat in dilakukan secara daring jadi usahakan pilih fasilitas  internet yang baik. Jika ingin memasang wifi usahakan yang review dari konsumen nya baik. Begitupun jika memilih provider kartu , usahakan yang jarang mengalami gangguan. 

3. Hindari Yang Bisa Mengganggu Fokus Belajar


Hindari yang bisa menggagu fokus belajar maksudnya adalah hal-hal yang secara langsung atau tidak langsung mengganggu fokus anak belajar. Contoh Karena sedang menggemgam gadget untuk daring bisa saja tiba-tiba hilang fokus karena ingin bermain game. Oleh karenanya pastikan di gadget yang akan dipakai daring itu khusus untuk daring saja , dengan kata lain hilangkan aplikasi game atau aplikasi yang tidak perlu. 

4. Jangan lupa siapkan snack kesukaannya 


Sediakan snack yang disukai oleh anak ketika belajar daring. Ini bisa jadi penyemangat atau booster ketika belajar terasa mulai sedikit suntuk. Seperti yang kita ketahui belajar daring dilakukan secara individu. Tingkat bosan nya akan lebih tinggi dibanding dengan belajar diruang kelas. Jadi pastikan anak tetap semangat belajar daring salah satunya sediakan snack kesukaan. 

5. Controling berkala oleh orang tua 


Ini dimaksudkan karena dikhawatirkan anak mengalami kesulitan ketika melakukan belajar secara daring. Bisa saja ada gangguan secara teknis , handphone mati, jaringan tiba-tiba hilang. Jadi orang tua tetap melakukan kontroling berkala.

Diatas adalah beberapa tips  yang bisa dilakukan untuk menghadirkan kenyamanan selama belajar daring di rumah saat pandemi.

Disadur dari sumber :

https://covid19.go.id/edukasi/masyarakat-umum/meski-di-rumah-saja-begini-cara-belajar-yang-nyaman-selama-pandemi?utm_source=blogger

Minggu, 05 September 2021

Hidden Love Language


Mungkin ini bisa dinamakan bahasa cinta walau tersembunyi alias hidden, tapi jelas banget kita bisa merasakanya. Tidak tersurat tapi tersirat dalam sebuah tindakan. Bisa antara pencipta dengan mahluk cipataanya, atau antara  mahluk hidup dengan mahlik hidup yang lainya. Aku pribadi pernah mengalami hal tesebut. 

 apa aja simak yu simak :


1. Nikmat Tuhan Mana Yang Engkau Dustakan
Allah berfirman dalam surat arrohman

            " Fabiayyi Ala Irobbikuma Tukadziban "
      Nikmat Tuhan Mana lagi yang kita dustakan 

Ini mungkin bahasa cinta dari Allah kepada umatnya. Sering sering bangeut kita lupakan ,he aku juga kadang sih teman-teman, lupa bersyukur akan nikmat Allah. Nikmat dari pencipta kita itu amat sangat luas , aku suka bilang sama diri sendiri selftalk gitu.

"Allah itu baik bangeut, kasih nikmat yang tak terhingga , tapi kenapa aku teh suka tidak bersyukur" . Bahasa cinta Allah untuk kita itu dengan memberikan nikmat yang luar biasa. Tinggal kita tunjukan dengan bersyukur dan bertaqwa kepada Nya. 

2. Sifat penyayang

Ini masih versi aku ya , sifat penyayang yang seseorang miliki itu merupakan ungkapan dari bahasa cinta yang tersembunyi. Contoh misal : Kita menyayangi saudara , teman ,rekan kerja walaupun tidak kenal tapi kita berikan kasih sayang kita sama mereka. Jelas Allah kasih kita predikat Manusia Adalah Mahluk sosial. Ada untuk mengasihi,saling menyayangi saling menolong. Ini wujud bahasa cinta yang tersembunyi bener engga sih ,aku sih iyes hehe. 

3. Doa yang tersembunyi dari seseorang

Duh ,bahagia bangeut seperti nya jika kita mendapatkan doa dari seseorang. Dan doa itu tanpa kita ketahui. Apa lagi doa tersebut baik ,itu amat sangat luar biasa kan. Bahasa cinta yang tersembunyi terwujud dari mendoakan seseorang tanpa diketahui orang itu. Ini luar biasa sekali menurut aku. Orang dengan tulus mendoakan hal-hal baik  terhadap seseorang.

Ini hanya berdasarkan pengalaman dan persepsi penulis mengeni bahasa cinta yang tersembunyi ya lentiku. Oh iya tulisan ini colaborasi bulana  bersama teman-teman Bandung Hijab Blogger. 



Senin, 16 Agustus 2021

Inilah saat nya #SemangatIndonesia Bersama Rumah Zakat



Inilah saat nya #SemangatIndonesia

“ kapan ya berakhir corona ini “ , ini statemen yang hampir saya dengan setiap hari semenjak 2019. Pandemic yang terjadi akibat Corona atau Covid 19 ini memang mengenai seluruh penduduk di muka bumi ini . Sedih , jawaban itu pasti ya lentiku. Aku pun sangat merasakan dampak dari pandemic akibat Corona ini. Namun disisi lain aku pun tidak boleh mengeluh, itu petuah yang orang tuaku ingatkan. Coba lihat diluar sana , yang kena dampak lebih dari aku ternyata banyak. Ada yang di PHK karena peraturan PSBB , karena tidak ada operasional sehingga mengharuskan perusahaan melakukan efisiensi.

Kemudian ada juga yang penjual makanan di pinggir jalan , karena kondisi nya tidak boleh jualan , jadi libur sedangkan dapur harus ngebul , terus bagaimana caranya?. Paling tersedih itu adalah sanak saudara , orang tua yang meninggal pilu sekali kan?. Aku pribadi juga jadi merenung ,dampak corona ini memang masiv bangeut.  Itu hanya satu atau dua dampak dari pandemic Coronavairus , masih banyak dampak yang terjadi . Namun kita sebagai manusia hanya bisa berserah kepada pemilih arsy ini .

 Memang saat ini kita sedang kesulitan namun harus yakin bahwa setelah ini aka ada kemudahan. Semoga ya , mari kita aamiin kan . Kabar baik hari ini yang aku terima dan baca dari beberapa sumber media masa angka kesembuhan terus meningkat , Alhamdulillah ya Allah . Di Bandung pun sama setelah beberapa kali di terapkan aturan PPKM ( Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat), angka kesembuhan terus meningkat. Semoga terus meningkat ya untuk angka kesembuhannya juga . Yuk vaksin juga , kita dukung juga program pemerintah untuk menekan angka Covid-19 di Indonesia ini.

Harus selalu besyukur ya semuanya  

Hari ini aku menjadi salah satu attandace sebuah acara yang luar biasa menurut Aku. Acara apa sebetulnya? Yups hari ini acaranya launching #SemangatIndonesia Bersama Kita Hadapi Corona. Acara ini diadakan oleh Rumah Zakat yang berkolaborasi dengan beberapa pihak. Ini juga dalam rangka menyambut ulang tahun negara tercinta kita , Negara Indonesia. Tujuan diadakan program ini adalah menumbuhkan kepercayaan dan keyakinan bahwa one day Indonesia akan terbebas dari Pandemic yang sedang melanda. Rangkaian acara melalui zoom ya , alias virtual . Mulai di jam 10 pagi sampai dengan selesai. Rangkaian acaranya dimulai dari pembukaan ceria dari mc kondang kang Bunny. Kemudian di lanjutkan pembacaan Alquran surat Albaqarah ayat 25 :

Dan sampaikan lah kabar gembira , kepada orang-orang yang beriman dan berbuat kebajikan, bahwa untuk mereka ( disediakan ). Surga-surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Setiap kali mereka di beri rezeki buah-buahan dari surga, mereka berkata , “ Inilah rezeki yang diberikan kepada kami dahulu”. Mereka telah di beri ( buah-buahan) yang serupa. Dan disana mereka

( memperoleh ) pasangan-pasangan yang suci.Mereka di dalam nya ).

 

Indah sekali mendengarkan lantunan ayat suci Alquran dari Ananda Ahmad Irham, semoga selalu dalam lindungan Allah ya de. Setelah pembacaan ayat suci Alquran ada sambutan dari CEO Rumah Zakat Bapak Nur Effendi. Disini beliau mention tagline program dari Rumah Zakat yang launching hari ini. Dalam sambutan nya Pa Nur mention beberapa hal terkait acara hari ini , salah satunya bahwa maksud dan tujuan acara ini adalah kita harus meyakini bahwa Allah akan bantu kit aitu pasti , melalui banyak cara. Ada satu hal yang dipaparkan oleh bapa CEO tentang Indonesia , ternyata Indonesia adalah Negara yang paling dermawan , Alhamdulillah ya Allah semoga ini selalu menjadi kebiasaan baik. Dan finaly core presentasi dari beliau dimulai mengenai program pandemic Covid 19 #BersamaHadapiCorona

Dijelaskan :

Bahwa Rumah Zakat memiliki program jangka Panjang dan Jangka Panjang

  •        Rumah zakat selalu memberikan informasi yang positif ( karena memang selalu banyak hoax yang kita dengar ) dan ini berkolaborasi dengan media partner Rumah Zakat
  •         Bantuan Kesehatan , ini langsung turun tangan. Pihak yang terlibat pun dari Medis dan Relawan
  •          Jaminan Sosial

 Itu untuk jangka pendek program yang sedang di jalani , untuk jangka Panjang  Rumah Zakat focus pada pemulihan Ekonomi dan Ketahanan Pangan. Core nya pada di UMKM karena UMKM Indonesia adalah Tulang punggung ekonomi Indonesia. Sehingga membutuhkan support agar bisa bangkit dalam kondisi saat ini. Subhanallah ya lentiqu , eit tapi belum selesai presentasi dari Bapa CEO . Mention mengenai program detailnya juga di jelaskan

Ciris Center

  • Telekonsultasi disini masyarakat bisa mengakses konsultasi tentang kesehatan secara gratis
  • Layanan Kendaran berupa ambulance
  • Bantuan Sembako Isoman
  • Bantuan Oksigen , karena dirasakan beberapa saat lalu memang hampir kesulitan untuk pasokan oksigen.

Santunan Yatim

  • Paket Bantuan Keluarga
  • Pemberian Santunan
  • Beasiswa Yatim Dhuafa

Pemberdayaan dan Stimulus Ekonomi ( UMKM )

  • Bingkisan sembako keluarga
  • Borong berbagi
  • Dapur berdaya
  • Bantuan modal usaha


Program penanganan ini berjalan sejak Maret 2020 sampai saat ini . Semoga selalu Allah beri kemudahan untuk segala niat baik orang-orang yang baik. Yuk kita support juga program-program keren yang di rancang oleh Rumah Zakat. Rumah Zakat Membuka Donasi bagi lentiqu yang mau support #SemangatIndonesia Bersama kita hadapi corona . Lentiqu tinggal klik tautanya ya , insya Allah kita pasti bisa.

 

Sabtu, 07 Agustus 2021

Honeymoon Setitik Di Crowne Plaza Hotel Bandung



Honeymoon Setitik di 

Crowne Plaza Hotel Bandung


Hai hai lentiquuu....

Jujur aja sebetulnya belum bisa move on dari liburan habis nikah kemaren. Kalau kata orang mah honeymoon, tapi karena berhubung sekarang kita dalam kondisi PPKM (Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ) kita tetep harus patuh. Finally Kita pilih holiday after merried staycation setitik  di Crowne Plaza Hotel.

Ini kali ketiga kalinya saya visit Crowne Plaza Hotel Bandung. Hotel yang punya kesan pertama amat sangat berkesan buat aku pribadi. Perasaan nya ketika masuk loby aja udah feelingnya happy banget liat design interior hotelnya. Kali ini bener-bener mau nikmati cuti nikah aja , dan keputusan tepat bangeut kalau pilih staycation di Crowne Hotel Plaza.  Buat yang mau honeymoon di hotel aja bangeut-bangeut aku rekomendasiin Crowne Plaza Hotel yang di Bandung.

Saat itu aku check-in pukul 20.00 ,kurang lebih tanggal 31 Juli tepat di saturday night. Dan aku pilih tipe kamar hotel Junior Suite Room King Bed dan No Smoking. Dapat di lantai 20 no 23 . Dari pertama masuk juga amat sangat dijaga protokol kesehatannya. Mulai dari tempat parkir kita selalu diingatkan untuk memakai masker. Pintu masuk juga tersedia check suhu tubuh dan sensor pemeriksaan,pokonya diperhatikan sekali prokesnya. Setelah itu tentunya aku dan suami menuju kamar hotel. Tidak lupa dari receptionis menawarkan bantuan untuk barang-barang yang kita bawa. Namun karena kita hanya bawa koper travel ,rasanya kita bisa sendiri ternyata. Aku coba sharing ya kamar Junior Suite Room King Bed dan No Smoking seperti apa check bellow :

Junior Suite Room King Bed dan No Smoking

Ruang Ganti 



Kamar dengan luas kurang lebih 50-60 meter ini memang wow bangeut menurut aku , fasilitas yang ada memang sesuai standar hotel bintang 5. Ketika masuk pun kita bisa lihat satu room yang mana berhadapan dengan bath room. Bisa dibilang ruangan ini adalah  ruang ganti yang Super Big. Didalam nya ada beberapa fasilitas  ironing board, ironing, hair drier, electronic safe , storage baju dan hanger, and the last one big mirror i love it.




Bath Room


Aih , liat kamar mandinya pun aku betah lho guys. Bathtub dengan ukuran besar itu buat berendam mantap ada dipikiran ku saat itu hehe. Disisi lain ada  kloset yang amat sangat bersih terkesan agak sempit tapi setelah duduk i think enough . Mau mandi langsung drh abis ini kayakya , sudah ada shower and shower rain yang pilihan air nya bisa kita atur seperti biasa . Ada hot and cool , ini juga sangat penting kita perhatikan. Kalau aliran air kurang bagus , bida berabekan . Nah  di bath room ini the most favorite  nya adalah  wastafel yang aesthetic ,yang sudah dilengkapi dengan segala perlengkapan kebersihan di bath room counter.


Bed Room



Nah ini udah paling coz , dari kamar mandi udah kelihatan. Tempat tidur dengan ukuran King Size , itu yang buat aku ingin sekali rehat sejenak. Sambil lihat lihat sekeliling ,mulai dari  design interior , pencahayaan  yang warm , room amenities yang di lengkap dan dilengkapi mesin expresso juga ,sofa , meja kerja dan televisi tentunya.  Dah lah ini mah bakalan comfort buat aku. 





Mosaic All Day Dinning Restaurant




Sampai akhirnya ,aku dan suami pun rehat sejenak. Pagi pu datang , oh iya dapat info juga untuk breakfast kita diperbolehkan menyantap sarapan di mosaic. Mosaic merupakan all day dinning restoran yang ada di Crowne Plasa Hotel Bandung. Aku dan suami ambil brekfast pukul 7.30 -09.00.




For your information karena masih dalam masa PPKM ,ada pembatasan waktu kurang lebih customer hanya diberi waktu 30 menit . It's okay buat kita , kita support aja program ini. Sarapan kita usahakan yang dapat memenuhi nutrisi  aja.

Penyajian tidak seperti biasanya , biasa nya full  sampai table melingkar. Bisa ngerti sih ,masih ppkm juga.  Berbeda dengan kunjungan yang sebelumnnya. Saat ini bener-bener full service dilayani oleh petugas hotel. Kita tinggal request mau apa ,nanti dibantu disajikan. Untuk rasa tidak pernah ada minus kalau buat aku ,  makanannya deliciouse.


Swimming Fool

Sebetulnya ingin berenang , namun saat itu suami agak sedikit kurang fit , jadi kami hanya menghabiskan waktu di kamar saja sambil nonton televisi. Namun jika ingin berenang kita hanya tinggal turun ke lantai 5   dan buka nya di pukul 07.00 pagi hari. Kolam renang nya outdoor, oh iya sambil renang bisa sambil lihat mountain view hihiw.


Walau setitik  honeymoon nya tapi kan Crowne Plaza Hotel  jadi happy bangeut pemirsa. 

Hal  hal dibawah ini yang buat aku rekomendasiin Crowne Plaza Hotel jadi  honeymoon place di masa PPKM :

1.  Hotel di Tengah Kota

Crowne Plaza Hotel terletak di tengah kita . Tepatnya di Jalan Lembong No 19, tidak begitu jauh dari jalan Merdeka dan Jalan Braga juga lho. Bisa dibilang amat sangat strategis bangeut lokasinya. Ini alasan pertama aku memklih untuk honeymoon setitik di Crowne Hotel Plaza . Akses menuju hotel ini tidak begitu sulit , mulai dari transportasi offline atau online pun tidak akan mengalami kesulita, itu tadi karena lokasinya berada di tengah kota so percaya deh kalau mau kesini so pasti tidak akan kesulitan.

2.  More got Facilities

Pertama kesini memang jatuh cinta fasilitasnya dapat banyak. Kalau kesini pasti tidak akan kecewa. Karena kepuasan dari pelanggan jadi prioritasnya.

3.  Kebersihan dan Kenyaman

Soal kebersihan dan kenyaman di Crowne Plasa udah pasti numeru uno. Dimulai dari parkiran, lobby, waiting room , lift , lorong menuju kamar , dan tentunya di kamar nya pun ,mengenai kebersihan dan kenyamananan amat sangat diperhatikan.

4.  Interior

Aku kurang faham sebetulnya mengenai intetior , tapi yang jadi perhatian aku ya , di lobby  itu keren bangeut interiornya , style  nya entah apa menurut aku itu keren bangeut. Dan satu lagi di space receptionisnya itu kaya dimana gitu , emang bener ya hotel bintang 5 itu different from another.

5.  Hospitality

Enak bangeut liatnya , semua petugas hotel Crowbe Plaza Bandung memang bener-bener di intruksikan melayani tamu dengan hati,jadi kita juga  nyaman.

6.  Makanan di Mosaic itu Enak-enak

Sejauh ini makanan di Mosaic itu enak bangeut , kualitas rasa itu sudah pasti dijamin so tasty.
 

Honeymoon setitik di Crowne Plaza Hotel Bandung enggak kalah seru sama honeymoon pergi ke Bali hihi. Terpenting nya staycation disini amat sangat comfort. Buat lentiku yang mau check harga dan info lengkapnya boleh visit websitenya juga  CROWNE PLAZA HOTEL BANDUNG

CROWNE PLAZA HOTEL BANDUNG

Alamat  :

Jalan Lembong No 19  Bandung 40111
Jawa Barat 

Hotel Phone Desk :

+62 - 22-87320000
+62 - 22 -30002500

Fax :

+62 - 22- 30002550

Email :

rsvn.bdocp@gmail.com

Senin, 02 Agustus 2021

A day in My Life Sehat Simple Ala Aku



A day in My Life

Sehat Simple Ala Aku

Juli nya udah berlalu nih guys, hmm agak sibuk bangeut nih aku hhehe buat buan juli kemaren. oh iya by the way ini collabs nulis aku bareungan  Bandung Hijab Blogger. Ehmm agak telat sih yo wis ku mau share nih beberapa daily activity aku soal menjaga kebugaran tubuh biar hari2 aku selalu happy.

1. Hal pertama yang always aku lakukan adalah bangun tepat waktu . Yakni subuh hari guys, kalau ini udah keteteran. Itu bisa ngefek lho untuk hole day nya aku. Entah sugesti atau apa ya , tapi kalau kesiangan bangun subuh ngerasa ada yang gimana gitu. So itu bikin ga happy buat aku, oleh karenanya aku usahain nih kalau bangun tepat waktu di subuh hari itu kuncinya. 

2. Move to Warm Up

Gaya bener bahasanya , hehe kalau diartiin sih pagi-pagi abis bangun ga boleh leha-leha. Harus bergerak intinya, entah lentiqu mau olahraga ringan , atau melakukan hal yang aktip silahkan. Kalau aku memilih beres-beres rumah aja dulu sebelum olahraga. Beres-beres rumah juga lumayan bangeut bakar kalori. Juga mencegah kita biar tetap bergerak. Kebayang kan beres-beres rumah kaya gimana . Mulai dari beresin kamar tidur ,  rumah tengah ,nyapu sampai cuci piring , luar biyasa yakn bergerak nya. Setelah itu boleh lah olahrga ringan kalau masih ada waktu sebelum berangkat kerja .

3. Sarapan itu penting , pake bangeut kalau kata aku. Kalau air putih sarapan bukan? Menurut aku sarapan. Setelah air putih sarapan sehat. Tapi kadang aku juga ngeyel ,beli gorengan kali-kali. Kalau lagi rajin aku buat yang sehat-sehat. Roti bakar, susu sama oatmeal, kadang buah juga. Nah moment sarapan ini yang mesti bangeut meaningfull. Maksudnya apa ? Jadi harus bener-bener dinikmati ,penuh syukur. Karena masih banyak orang diluar sana , yang agak kesulitan buat sarapan. So aku selalu ketika sarapan itu khusu bangeut.

Nah  ketiga activitas diatas itu selalu bikin aku happy lentiqu. Dan mungkin lentiqu juga punya cara lain tentunya , bisa sharing-sharing juga sama aku atau sama yang lain nya . Semoga tulisan ku ini bisa bermanfaat nih buat lentiqu semua. Thankyou for reading lentiku ....

Rabu, 30 Juni 2021

Review Rohto Eye Flush ( Washing and Refresh You're Eyes )

Paling seneng kalau jalan-jalan ke pusat perbelanjaan itu kalau ada promo cantik. Aku sih seneng , kalau di tawarin kaka spg. Kadang kasih gift cantik dari barang promonya kalau beli . Belum lama ini aku ketemu kaka spg baik hati menawarkan produk eyecare yes bebi ROHTO EYE FLUSH. Kebetulan bangeut kan , sesuai kebutuhan . Mata aku suka gimana gitu , tiap hari pantengin laptop , silau karena cahaya layar kadang suka lelah sekali pemirsa. Sangat berjodoh sekali dengan kaka spg itu , aku ditawarin satu produk khusus untuk mata . Seperti yang aku bilang di atas produk nya ROHTO EYE FLUSH Cairan Steril Pencuci Mata.

 ROHTO EYE FLUSH

Klaim :
  • Merupakan cairan penyegar dan pembersih mata
  • Bisa mensteril kan mata yang lelah
  • Menyejukan mata yang lelah
  • Meringankan iritasi pada mata yang disebabkan oleh udara berdebu atau berasap 
Komposisi :
  • Mengandung Witch Hazel 13% 
  • Vitamin E  ini yg penting 
Kemasan : 
 



ROHTO EYE FLUSH mempunyai packaging botol  transparan yang dilengkapi Eye Bath (mangkung untuk pencuci mata ). Mudah digunakan dan mencegah cairah tumpah. 

Cara Pakai : 
  • Sebelum memakai ROHTO EYE FLUSH bersihkan sekitaran mata dan mangkuk cairannya 
  • Setiap pemakaian hanya 5 ml 

  • Dengan posisi kepala tertunduk , tempelkan eye bath pada salah satu mata yang aman dibersihkan. Hingga posisi nya sesuai dan menempel dengan baik 
  • Kedipkan mata beberapa kali sambil tekan-tekan perlahan bagian bawah eye bath agar cairan mengalir dengan optimal membersihkan mata.  Lakukan selama 30 detik dalam posisi sedikit menunduk atau sedikit mendongkak, tanpa perlu khawatir cairan tumpah. 
  • Buang cairan yang sudah tidak terpakai. 
  • Lakukan prosedur yang sama untuk mata yh lain nya 
  • Bilas eye bath menggunakan ROHTO EYE FLUSH kemudian keringkan
  • Gunakan secara teratur 

Aku baru pake ini 3 kali. Ke mata emang nyesss dingin-dingin gimana gitu. Kalau kata orang sunda jadi cengharrrr. Kalau lelah lelah matanya pakai ini rekomendasi bangeut. Mata kita patut kita jaga ya , bagaimana pun caranya. Salah satunya bisa dengan menggunakan  ROHTO EYE FLUSH ini. So selamat mencoba 

Jumat, 25 Juni 2021

Terekomendasi Movie Ali and Ratu ratu Queens dan Drama Seri Netflix Move To Haven

Collab bareung Bandung Hijab Blogger lagi nih. Tema bulan ini Recomendation Movies and Series. Sebetulnya enggak banyak yg aku tonton akhir-akhir ini. Aku agak milih-milih juga sih kalau nonton. Beberapa syarat harus masuk (lebay ya 🤣). Ini berkaitan dengan taste ya guys ,mungkin beberapa orang juga akan sama sepertiku.

Ketika menonton film atau series haris ada syarat seperti yang aku bilang tadi.Syarat nya  ya seputar pemain nya siapa , sinopsisnya bagaimana, kalau seru lanjut nonton kalau kurang skip deh hehe. 

Aku mau share dong film dan series  terakhir  yang aku tonton apa aja ya dijamin rekomended bangeut lah ,apa lagi untuk yang sudah berkeluarga hu hu,  Simak yuk  :

1. Ali and  Ratu-ratu Queen


Film karya anak Indonesia satu ini  berhasil buat tenggorokan kering karena ketawa dan mata sembab karena nangis. Alur ceritanya terjadi real bangeut dalam dikehidupan nyata. Genre family movies tuh kadang suka membuat hati ini gak karuan. Suka duka nya kita rasa kan . Terlihat dalam  kisah Ali and ratu ratu queens.  Ali adalah anak yg bahagia awalnya . Namun karena satu kondisi dimana Ibunya yang harus meninggalkan dia dan ayahnya untuk pergi ke Newyork demi mengejar karir. Sampai pada akhirnya keluarga ini menjadi keluarga broken home. Ayah ibunya bercerai , Ali tinggal bersama ayah nya dan ibu nya tidak pernah kembali dari Newyork. Ayah Ali meninggal , itu duka buat Ali sendiri dan tanpa sepengatahuan Ibunya. Ali pun beranjak dewasa , anak yang sudah sanggup mengahadapi apapun yang terjadi dalam kehidupannya. Salah satunya adalah keputusan mencari Ibunya ke Newyork.  Ali pun berangkat walaupun mendapat pertentangan dari keluarga yang mengurusnya. Namun itu tidak mengurungkan niat nya mencari ibu yang dia sayangi. Ali pun tiba di Newyork, walau sendiri namun tuhan tetap menyayangi dia. Dipertemukan kan lah sosok sosok ibu yang tinggal di Newyork tepatnya penghuni Apartemen Queens. Keseruan akan pertemuan Ali dan Ibu-ibu penghuni apartemen ini memang dpaat bangeut feel nya. Nonton yah untuk kelanjutan ceritanya Ali and Ratu Ratu Queens, dijamin ruarrr biasa.

2. Move to Haven



Drama Korea dari Netflix ini wajib di tonton. Menceritakan kisah seseorang pembersih TKP alias tempat kerjadian perkara. Ini cerita disadur dari kisah nyata seseorang yang dulu nya adalah seorang pekerja di bidang jasa pembersihan TKP. Diperankan oleh Tan Jun Sang sebagai Gu -ru ,dan Lee Jee Hoon sebagai paman Sang-Gu. Cerita nya unik sekali , Gu-ru adalah seorang anak yang memiliki keterbasan untuk memahami seusatu yang tidak biasa atau syndrom  asperger.

Gu-ru dan pamannya Sang-Gu pada akhirnya berkolaborasi untuk meneruskan usaha peninggalan ayah Gu-ru yaitu jasa pembersihan tempat kejadian perkara kriminal. Gu-ru memiliki kemampuan memecahkan sebuah teka teki mengenai apa yang terjadi sebelumnya di tempat perkara tersebut. Sampai akhirnya terpecahkan lah satu demi satu misteri yang terjadi pada tempat kerjadian perkara tersebut. Cerita nya unik bangeut lho wajib nonton ya. 

Itu dua rekomendasi movie sama drama korea dari Aku. Dua tontonan ini genrenya sama tentang memori bersama keluarga. You know lah ya , genre family tuh suka nguras emosi gitulah ya . Wajib nonton deh pokonya ,and thankyou for reading. 




Selasa, 08 Juni 2021

Pusing Mix and Match Warna Baju , Cobain pakai Colour Wheel

Siapa di sini yang kalau mau pergi , suka bingung cari baju ? bingung  mix and match warnanya juga ?
aku juga sih 

Color Wheel


Kalau boleh cerita sedikit , dulu Saya pernah ikutan kursus menjahit . Kurang lebih 1 tahun , masih basic sebetulnya , baru sampai bikin pola dasar, sama penguasaan mensin jahit. Itu tuntas tapi teori yang lain belum kelar. Salah satu nya bagaimana car Mix and Match Warna bahan untuk di jahit. Ini penting bangeut sebetulnya buat calon pembuka jasa tailor ( tadinya mau bikin tapi engga jadi next time maybe hehe ) . Karena busana yang akan kita produksi jelas harus enak di pandang mata , betul every body ?.  

nah aku mau share salah satu  teknik yang aku pelajari dulu ketika kursus , yaitu bagaimana  mix and match  warna baju agar terlihat eye cacthing  . Caranya gimana ? Yup pakai Color Wheel . Penjelasannya coba simak bentar yuk 

Colow wheel itu apa sih sebetulnya ?

Jadi color wheel adalah salah satu teknik padu padan warna  dengan memakai roda warna yang sudah ditentukan. Pendapat guru jahit  aku,  jadi kalau mau cocok in warna buat atasan atau bawahan bisa pakai roda warna atau color wheel. Ini bisa jadi alat bantu mix and match terutama urusan warna. 


Bentuknya seperti apa color wheel itu ? 

coba  liat ke bawah ya , ini adalah sampling ter mudah yang bisa kita pahami sejenak. Color wheel merupakan roda warna yang bisa membantu kita untuk memadu padankan warna pakaian yang akan kita pakai.Sebetulnya tidak hanya pakaian saja untuk hal lain pun bisa contoh membuat label perusahaan , warna merk dagang. 

color wheel 


Bagaimana sistem kerja color wheel ini ? 




Coba kita jabarkan sedikit bagaimana cara penggunaan nya : 

Penjelasan secara teorinya banyak , ada beberapa tehnik  : mulai dari kombinasi warna berdekatan (analogue)  , kombinasi warna pelengkap (berhadapan atau bertolak belakang, Tehnik monochrom, tehnik square. Ini ilmu yang aku dapat dari guru kursus jahit.  Aku visualisasikan dalama bentuk gambar. 

Terus penggunaan color wheel untuk siapa sebetulnya? 

Jawabanya  adalah siapapun, tidak hanya orang- orang yang bergerak dalam bidang fashion. Kita juga bisa, asal tehnik dasar penggunaan nya harus tahu, walaupun basic. Bagaimana cara menggunakan color wheel ,dibawah ini adalah pola penggunaan color wheel secara basic


  • Sistem Complementary 
  • Monochrome 
  • Analogue 
  • Triadic
  • Tetradic
Gimana ??  Ada yg mau ditanyakan hihi 

Jumat, 21 Mei 2021

Serba Serbi Cerita Uang 75 Ribu Indonesia Edisi Limited

75 Ribu Edisi UPK

Akhirnya dapat juga uang edisi limited 75 Ribu Indonesia. Dulu mungkin zaman kerja di Bank , nuker uang gampang . Berhubung kita karyawan , ada fasilitas bisa nuker uang  kapanpun dengan catatan setelah nasabah terlebih dahulu. Sekarang karena sudah tidak bekerja di dunia perbankan , nuker uang mesti datang langsung ke Bank nya . Kemaren sempet titip nuker nih buat uang baru 75 rebu, ke temen yang masih kerja di Bank , namun berdasarkan informasi , itu terbatas untuk penukaranya , hanya dapat 10 lembar . Aku sih enggak papa, yang penting dapat , karena mau aku bagiin THR buat keluarga. 


Bank Indonesia  publis pecahan uang 75 ribu , tahun 2020 pada Bulan Agustus . Uang 75 ribu ini merupakan uang khusus untuk memperingati kemerdekaan atau UPK ( Uang Peringatan Kemerdekaan ). Aku punya cerita dan informasi unik nih soal uang 75 Ribu , yuk simak informasi unik uang 75 Ribu  dibawah ini ya :

  • Uang 75 Ribu diterbikan khusus ketika Indonesia ulang tahun yang ke 75 Tahun , wow bangeut kan, edisi terbatas sekali tentunya. 
  • Uang 75 Ribu memiliki gambar utama sang plokamator beserta wakilnya IR.Soekarno dan Bung Hatta, sama dengan uang nominal 100 ribu sekarang. 
  • Uang 75 Ribu itu jelas alat bayar yang syah , hanya karena kebagusan , jadi uang ini cenderung jadi koleksi. Sayang aja buat di jajanin , jadi aja masih pada asing juga. 
  • Uang 75 Ribu , memiliki desain penuh makna , diantaranya mensyukuri kemerdekaan , memperteguh kebhinekaan, dan menyongsong masa depan gemilang 
  • Uang 75 Ribu merupakan edisi khusus ke 3  yang sengaja dibuat untuk memperingati kemerdekaan . FYi setiap 25 tahun sekali  , bakalan ada uang edisi khusus lho, cimiw.
  • Uanag 75 Ribu , limited edition hanya 75 juta lembar .
  • Uang 75 Ribu , ini akan sangat sulit di palsukan , kenpa ? ini aku rangkum dari beberapa sumber. Berdasarkan informasi benang yang di pakai menggunakan teknologi mikrolen. Jadi kalau digerakan ikut gerak semua ( aku udah coba ) . Kemudian bahan kertas nya juga menggunakan durable paper, lebih kuat dan masa edarnya sendiri lebih lama.
  • Uang 75 Ribu , udah kaya STNK aja di cover ini , jadi gemes bangeut .

Diatas cerita unik mengenaidan  histori uang 75 Ribu ini. Sudah pada punyakah ? aku dirumah punya satu , mau aku simpen aja deh , sayang banget soalnya. 

 

Selasa, 04 Mei 2021

Puasa Sehat Saat Pandemic Bareng Bandung Hijab Blogger , Pocari Sweat dan Fauziah Fitriani ( Nutrionis)



Paling suka nih kaya gini , dapat ilmu cuma mantengin di Whatsapp Grup . Quota berkah , ilmu dapat , No Waste Time. Kurang lebih beberapa minggu lalu nih , aku ikutan sharing session ( sebutan aku sendiri )  bareng Bandung Hijab Blogger , Marketing Comunication dari Pocari Sweat dan Ka Fauziah ( Nutritionist) . Sharing kali ini punya tema "Puasa Sehat saat Pandemic " . Wow temanya sangat menarik sekali, jadi ga sabar kan? yuk simak cerita ku di bawah ini ikutan sharing session nya :

Presentasi pertama dari Ka Fauziah seorang Nutrionist, banyak hal yang disampaikan mengenai kebutuhan gizi disaat menjalankan puasa, diantaranya : 
  • Kebutuhan Gizi saat puasa dan Saat tidak berpuasa  memang tidak ada yang berbeda secara signifikan. Protein, karbohidrat , lemak , vitamin dan mineral  itu harus tubuh kita dapatkan secara seimbang . Hanya yang berbeda itu adalah penggeseran jam makan nya saja. Pola makan tetap diatur , jangan samai lose control 
  • Gizi seimbang kita perlu mengetahui komposisinya. Ka Fauzia menjelaskan mengenai Gizi seimbang adalah  susunan makanan sehari-hari yang mengandung zat zat gizi  dalam jenis dna jumlah  yang disesuaikan dengan kebutuhan . Penerapan Gizi seimbang bisa mengacu pada prinsip " Isi Piringku " yang mana isi nya   terdiri dari 1/2 terdiir dari buah dan sayur , 2/3 makanan pokok, dan 1/3 oleh lauk pauk. Pola makan yang baik saat berpuasa disarankan  makan secara bertahap saat berbuka.  
  • Ketika sahur , perlu diingat kadang kita malas ( padahal saur ada pahalanya hehe, semangat ), karena ngantuk, lelah dan sebagainya. Asupan makanan dijaga saat sahur( usahakan makan yang berserat , dan memilki sumber protein yang tinggi , hindari kopi kalau bisa , kurangi makan makanan yang manis , dan jangan terlalu banyak makan makaann yang berlemak. 
Kemudian di jelaskan mengenai masalah kesehatan yang muncul saat berpuasa: 
  • Sembelit penyebabnya adalah kurangnya asupan serat dan cairan tubuh saat berpuasa
  • Kembung , terlalu banyak makanan berlemak, konsumsi kopi yang berlebihan , makan terburu-buru 
  • Tekanan darah rendah , kurang buah sayur dan berlebih konsumsi makanan manis
  • Sakit kepala , biasanya kurang istiraha
  • Gangguan kolesterol disebabkan kelebihan makanan berlemak
Fakta Puasa secara medis :
  • Baik untuk kesehatan Jantung dan pembuluh darah
  • Mencegah obesitas
  • Meningkatkan kekebalan tubuh 
  • Menyehatkan ginjal
Tips Saat Puasa 
  • Kebutuhan cairan minimal tubuh harus terpenuhi minimal 8 gelas per hari 
  • Penuhi kalori harian sesuai dengan kebutuhan harian 
  • Makan bertahap saat berbuka 
  • Saat sahur jangan terlalu kenyang 
  • Hindari kadar garam tinggi dan pedas karena bisa menimbulkan haus
  • Konsumsi sayur dan buah untuk menghindari sembelit 
  • Istirahat yang cukup 
  • Olahraga , ketika sore hari ( yang ringan saja ) 
Lengkap kan sharing session bareung ka Fauziah , jadi banyak tahu hal juga mengenai kebutuhan gizi saat puasa dan saat sedang tidak puasa. Walaupun hanya memiliki perbedaan sedikit saja. Selain dari ka Fauziah ada sharing session  bareng ka Putra dari Pocarisweat selaku Markom. Kali ini ka Putra bakalah sharing mengenai Dehidrasi dan Puasa. Sengaja aku resume nih buat lentiku  : 

Ketika puasa resiko dehidrasi nya 100 lebih tinggi dibandingkan ketika tidak sedang puasa. Apalagi di masa pandemic gaya sekarang duh luarbiasa. Belum lagi masa  pancaroba seperti ini memicu dehidrasi yang tinggi pada tubuh kita. Dampaknya tubuh kita dapat mengalami 
  • Mood menurun 
  • Merasa pusing 
  • Focus kurang stabil 
  • Cepat lelah 
  • Kram otot
Sehingga puasa kita dikhawatirkan jadi kurang afdol , karena mengalami kendala dehidrasi . Penting sekali kita mengetahui kondisi hidrasi tubuh kita , caranya dengan cek urine. 

Tips Agar Terhindar Dari Dehidrasi 
  • Perbanyak konsumsi buah dan sayur 
  • Pastikan cairan dan ion pada waktu sahur dan berbuka 
  • Hindari minuman berkafein 
 Pocari sweat memiliki manfaat ketika di minum saat buka dan sahur 
  • Dapat diserap cepat oleh tubuh 
  • Membantu mencegah dehidrasi saat puasa 
  • Meningkat keinginan minum lebih cepat

Ada 4 hal penting kenapa kita harus meminum pocari sweat
  • Komposisi Pocari Sweat mirip cairan tubuh yang mengandung air dan ion 
  • Diserap lebih baik oleh tubuh 
  • Bantu mencegah dehidrasi 
  • Bantu daya tubuh lebih optimal 
Jadi ingin minum Pocarisweat dong ,,,

Kamis, 15 April 2021

Berlajar Canva Bareng KEB Featuring Dr Canva di Hotel Crowned Plaza Bandung

Arisan Ilmu KEB

Minggu kemarin tepatnya tanggal 4 April aku join dia cara KEB ( Kumpulan Emak Blogger) . Ini perdana ikutan acara dari KEB  di session Arisan Ilmu . Awal dipublish sama makmin di Instagram , langsung excited gitu deh , karena bakalan datang mentor Canva alias Dr .Canva kang Syam. Cerita sedikit nih, jadi Pemilik nama Dr Canva itu adalah ka Syam, dan aku tahu beliu itu dari tiktok. Semua video yang membahas Canva itu, dna semuanya itu FYP dong. Viedonya muncul karena , aku pernah posting slide Canva , sehigga algoritma Tiktok  membaca dan motomatis menyajikan videoo tentang postingan Canva ke semua orang yang pernah posting Canva. Aku beruntungnya dapat FYP video dari ka Syam. Aku like tuh semua videonya , aku pelajari tentang Canva secara otodidak by video ka Syam . Easy to use Canva itu , khusus buat aku yang  tidak bisa gambar design. Pucuk dicinta ulam tiba , instagram KEB posting Arisan ilmu dan guestar nya ka Syam. Aku coba hubungi admin KEB , agar bisa joint diacara itu. Finnaly bisa join buat acara Arisan Ilmu tanggal 4 April 2021 di Hottel Crowned Plaza Bandung. 

 Tibalah hari itu, Arisan Ilmu KEB featuring Ka Syam sang Dr Canva. Tema yang di ambil tentang “Pengenalan Micro Blogging Canva” . Tema nya bagus banget , sesuai dengan passion hati hihi( lebayyyy). Opini aku mengenai Microblogging itu intinya sama aja nulis, hanya dipresentasikan melalui media berbeda. Lagi trend ngeblog di Instagram dan tiktok , tulisan singkat, padat dan bermanfaat. Hanya yang berbeda adalah ada features lain yang support seperti gambar, photo , sketsa. Canva bisa support itu , kita nge microblogging di Instagram atau Tiktok , untuk design gambar  , design template serahkan semuanya kepada Canva. Materi ini disampaikan oleh ka Syam langsung , materinya singkat padat dan bisa cepat di cerna.

Aku pernah buat microblogging pakai canva, dan hasilnya memang menurut aku bagus. Beda aja gitu , ga melulu warna hitam dan putih , enggak melulu soal tulisan yang padat . Microblogging bisa asik , kalau pakai Canva. Ramah untuk pemula ko lentiku, ga susah susah. Tutorial sendiri juga bisa, ga bikin ribet aslinya.


 
Lentiku tinggal download Canva di palystore. Canva : Graphic Design , Video Collage, Logo Maker. Tapi lentiku bisa juga menggunakan PC ( laptop)  tinggal masuk ke website Canva. Banyak sekali yang bisa kreasikan di Canva.  Oh iya Canva ini dibuat oleh dosen dari Australia, kalau search di Pc ada keterangan

Didegake: 2012, Perth, Ostrali

Lokasi kantor pusatSydney, Ostrali

Cacahe pegawe: 1.500 (Februari 2021)

Para pangadegMelanie PerkinsCliff ObrechtCameron Adams

Anak-anak perusahaanPexelsSmartmockups s.r.o.Kaleido AI GmbHPixabay GmbHZeetings Pty Limited

 

Apa aja sih yang bisa kita lakukan di Canva  ?

  •     Presentasi , beneran presentasi nya jadi menarik bangeut karena featuresnya banyak bangeut , contoh : Presentasi berbicara, presentasi untuk seluler, presentasi 4:3 , dan presentasi tukar pikiran.
  •      Media Social, ini bakalan kepakai bangeut nih buat aku juga , dan memang sering di pake. Yes supporting buat media social tentunya, di bagian sosmed ini kita bisa buat banyak karya  design : design untuk sampul facebook , video tiktok, gambar mini youtube, intro youtube, animasi, banner youtube, kiriman twetter, pin pinterest, banner linkind.
  •        Feature Video , kreasikan editing video lentiku di Canva 
  •      Produk Cetak  apa sih , kartu pos, undangan ,undangan ulang tahun , poster, selebaran, sertifika, kartu ucapan terimakasih ,
  •            Pemasaran
  •          Office, features ini juga support kerjaan aku bangeut lho .Buat agenda , laporan , cv , kops surat , grafik , faktur .

Pilihan design free nya banyak sekali sampe ribuan , apalagi yang berbayar Canva Pro buanyyakk. 





Asus Zenbook Pro 14 Oled ( UX6404 ) Laptop Para Creator Profesional

Asus Zenbook Pro 14  Oled ( UX6404 ) adalah paket lengkap untuk kamu seorang kreator yang kreatif dan imanjinatif. Launching pada awal   tah...