Jumat, 13 Maret 2020

CORRONA WARNING


CORRONA WARNING  !!!!

Sejak awal februari , ramai sekali pemberiataan tentang  Corona ( Covid-19 ) . Wuhan kota Di Negara Cina pun pusat perhatian dunia, karena disinilah kasus terbesar Corona melanda. Ribuan orang terjangkit  virus ini, tidak memandang umur, dari yang muda sampai yang tua. Tanpa permisi menjagkit tubuh manusia . Dilaporkan sampai ada yang meninggal. Tim medis di Cina pun , berusaha sekuat tenaga  memerangi Corona ini. Miris sekali atas pemberitaan dan bencana yang melanda. Corona pun memasuki Negara kita Indonesia , Warning keras dari pemerintah pun gentar di publikasikan.

Jangan panik ya lentiku , karena keadaan yang disebabkan oleh Corona ini. Yang harus kita lakukan adalah bagaimana mengatisipasi agar kita tidak terkena virus tersebut. Pencegahan nya kita mulai dari rumah , lingkungan sekitar dan lingkugan kerja juga. Beberapa hal dibawah yang bisa saya share mengenai pencegahan corona .

Pencegahan di Lingkungan Rumah


1. Jaga kebersihan

Penting sekali untuk diingat mengenai hal ini. menjaga kebersihan dilingkungan rumah menjadi awal untuk mengantisipasi Corona. Agar tetap sehat kan tujuan nya, cuci tangan selalu sebelum dan sesudah melakukan sesuatu. Terdengar simple , namun tidak banyak orang terbiasa  melakukan hal ini. Mulai sekarang yuk kita coba dari hal kecil seperti cuci tangan. Tambahan nih coba sediain hand sanitizer dirumah. Walau sempet tidak ada karena panic buying ,lucu sih. 

2. Olahraga

Jika badan kita sehat , jiwapun akan sehat pula. Ini bukan pepatah sembarangan , badan sehat maka jiwapun sehat . Bagaimana biar badan kita selalu sehat , olahraga dong. Apapun olahraga nya. Mau olahraga ringan boleh , olahraga berat atau ektrem juga boleh. Intinya olahraga agar daya tahan tubuh atau imun kita tetap kuat, penyakit pun enggan masuk . Mungkin termasuk virus corona ini.

3. Jaga makanan

Ini juga tidak kalah penting , makan makanan yang nutrisinya sangat dibutuhkan oleh tubuh kita. Asupan makanan yang bagus itu akan support ke system kekebalan tubuh kita. Namun jika asupan kita tidak diperhatikan , ya begitu tubuh tidak akan mampu menangkal semua penyakit yang akan masuk  kedalam tubuh kita. Intinya makanya jangan aneh-aneh. 


Pencegahan di Tempat kerja

Pencegahan dilingkungan rumah itu merupakan langkah awal dari pencegahan selanjutnya. Kemudian pencegahan apalagi yang bisa kita lakukan diluar rumah atau mungkin tepatnya di tempat lentiku bekerja. Ditempat aku bekerja beberapa hal ini di ingatkan.  Sebagai bentuk pencegahan, Check dibawah ya:

1. Batasi bertemu dengan orang banyak

maksud membatasi bertemu bukan berati melarang ya, namun kita harus menjaga intensitas kita berhubungan dengan orang banyak misalnya meeting masal. Meeting merupakan kegiatan dimana kita akan bertemu orang banyak dalam satu ruangan. Ada solusi lain untuk sementara ini disarankan  diganti dengan cara teleconference. Menjaga lebih baik dari pada mengobati. Kita tidak tahu kan , disekeliling kita itu apakah aman atau tidak.  

2. Tundalah Kunjungan Bisnis 


menghindari atau menunda kunjungan bisnis ke tempat yang sedang dalam kondisi darurat Corona. Coba dihindari terlebih dahulu, tentang beberapa negara yang memang darurat Corona . Jangan sampai ketinggalan infonya, ini akan membantu kita mengetahui info update Corona. Negara-negara yang  siaga 1 akan Corona, mereka pun akan melakukan mitigasi agar tetap safety negaranya. Bukan negara kita saja,  setiap pengunjung ke negara tersebut pun akan di periksa. Jadi lebih baik dihindari kunjungan bisnis ke luar negeri khusunya , negara yang darurat corona.


3. Tundalah kegiatan yang langsung berhubungan dengan Customer

Ini merupakan bentuk pencegahan yang bisa diambil suatu perusahaan tanpa maksud apapun.  Sampai keadaan yang disebabkan Corona ini membaik.  Coba ditunda terlebih dahulu, kegiatan yang memang berhubungan langsung dengan khalayak ramai,  salah satunya termasuk customer kita.  Semua orang akan berusaha memproteksi diri masing-masing dengan cara yang berbeda.

Jangan panic,  tetap think positive karena agar kita bisa berpikir jernih. Sehingga Apapun tindakan yang akan kita ambil penuh pertimbangan. Semoga bad day Corona bisa berlalu. Kementrian kesehatan menyediakan makanan informasi, lentiku bisa kunjungi website http://Covid19.kemenkes.go.id , Kemudian up date lain bisa kunjungi https://www.who.int/emergencies/diseases/novel-coronavirus-2019/advice-for-public.


Ini yang mungkin bisa aku sharing, semoga bermanfaat ya lentiku.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Asus Zenbook Pro 14 Oled ( UX6404 ) Laptop Para Creator Profesional

Asus Zenbook Pro 14  Oled ( UX6404 ) adalah paket lengkap untuk kamu seorang kreator yang kreatif dan imanjinatif. Launching pada awal   tah...